DH-Probolinggo: Menghadapi masa akhir pembelajaran dan kegiatan tahfidz, santri kampus DH Probolinggo melaksanakan kegiatan Jaysul Qur’an (Kepanduan) ke pantai Kondang Merak, Kab. Malang. Kegiatan berlangsung dua hari, mulai Ahad, 27 Juni 2021 sampai Senin, 28 Juni 2021.
Santri yang berangkat 19 orang, didampingi lima pengasuh. Seluruh santri kelas 1 SMP, sesuai kondisi pembelajaran di DH Probolinggo yang baru memulai kegiatan pendidikan pada tahun ajaran 2020-2021 ini.

Selama di pantai, para santri melaksanakan kegiatan penyusuran lingkungan pantai, perlombaan, game, dan bersih-bersih pantai.
Usai kegiatan Jaysul Qur’an ini, para santri memasuki masa libur pada tanggal 3 sampai 10 Juli 2021. Kemudian kembali memasuki kegiatan belajar mengajar lagi pada 12 Juli 2021. (*)

